May 11, 2010

Memaksimalkan Downlaod Photo di Facebook

Memaksimalkan downlaod photo di Facebook menggunakan addons, pelengkap atau pengaya untuk web browser nomor satu di dunia yang benama Mozilla Firefox. Namanya facePAD. Dengan menggunakan facePAD kita dapat men-download foto satu album sekaligus hanya dengan satu langkah.

Tanpa adanya addons yang satu ini, kita hanya bisa mendownload foto satu per satu, yang tentunya akan banyak menghabiskan waktu. Dapat dibayangkan betapa melelahkannya bila kita ingin men-download sebuah album foto yang berisi puluhan bahkan ratusan foto di dalamnya.
Bagi Anda yang berminat, silahkan saja meluncur ke https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/. Selanjutnya ketik facepad di kolom pencarian. Sekedar informasi, addons ini dibuat oleh Lazyrussian, seorang mahasiswa berusia 24 tahun pada tahun 2010 ini. Sebelumnya ia juga yang membuat addons lain, yaitu Buzz It!, Email This!, serta Email Yourself!. Dan facePAD ini adalah addons terbaik yang pernah ia buat. Bagi Anda yang suka mengoleksi foto album, dengan facePAD tentunya dapat memaksimalkan downlaod photo di Facebook.

1 comments:

TUKANG CoLoNG said...

aku jarang sih upload foto ke facebook. tapi ya gapapa lah aku save dulu. :3
makasi ya..