July 17, 2010

Cara Cepat Membuat Shortcut

Sebenarnya tiap kali kita menginstal suatu program biasanya program atau aplikasi tersebut secara otomatis memasang shortcut di desktop atau Quick Launch, kadang-kadang aplikasi tersebut juga menawarkan kepada kita, apakah kita ingin menggunakan shortcut atau tidak. Tetapi beberapa aplikasi lainnya tidak memasang maupun menawarkan shortcut kepada kita. Hal ini tentu membuat kita sebagai penggunanya agak kerepotan dalam menjalankan programnya, terlebih lagi bagi pemula.

Berikut ini adalah cara mudah membuat shortcut, bahkan menurut saya inilah cara yang paling cepat dalam membuat shortcut. Jika kita menggunakan metode lain, mungkin akan lebih lama proses pembuataannya. Sekarang kita menuju suatu program, katakanlah program Winamp. Nama program yang harus kita perhatikan adalah winamp.exe, bukan yang lain, seperti winampa.exe dll. Jika belum tau lokasinya, kira-kira di C:\Program Files\Winamp.
Klik kiri dan tahan winamp.exe tadi, kemudian pada keyboard kita tekan dan tahan tombol Control dan Shift (crtl+Shift), lalu seret winamp.exe tadi pada lokasi yang kita inginkan, misalnya di Desktop atau Quick Launch. Setelah itu baru kita lepaskan klik kiri maupun tombol Control dan Shift tadi. Selesai deh, mudah dan cepat bukan...

6 comments:

kayla said...

tipsnya oke juga

ndop said...

wew... sudah pernha nyoba tapi belum pernah saya sharing.. makasih udah dishare duluan...

qsew said...

@kayla:komennya juga oke

@mas ndop:berarti aku pertamax donk mas...hihi

Sungai Awan said...

Kalo aku pake add shortcut aja seperti biasany gan juga mudah

Berbagi Pengalaman said...

Kalau sy malah ga suka kebanyaan shortcut di desktop :(.

qsew said...

berarti kita sama dunk, desktop isinya cuma recycle bin dan my computer doang. sedangkan shortcut saya taruh di quicklaunch ;)